Nantikan kehadiran New Mini Ebook Dari MetodeKaya.Com Pada Minggu Ini (Periode ke 05) Yang Berjudul "Panduan Membuat Content Menarik Di Blog...






03/12/08

Posting Efektif Yang Bisa Mendongkrak Popularitas Blog Anda

Oleh: M Miftahul Arifin Hasan

Banyak Jalan Menuju Roma”.. Ya mungkin begitu kata pepatah, sama seperti cara untuk meningkatkan ranking blog anda.. Banyak cara untuk menyiasatinya.. Salah satunya mungkin dengan memposting artikel..
Namun, tahukah anda bagaimana cara posting yang efektif..? Bagaimana caranya agar posting anda bisa memikat hati pengunjung untuk terus menerus datang ke blog anda..?
Sejak pertama ngeblog, saya amati ternyata ada beberapa hal yang membuat posting bisa menjadi senjata ampuh mendatangkan banyak pengunjung yang tidak sekedar melakukan kunjungan saja.. Kenapa? Karena saya yakin anda pasti tidak ingin pengunjung hanya sekedar melakukan kunjungan pada blog anda lalu pergi begitu saja tanpa melihat isi dari blog anda, dengan artian hanya sekedar meninggalkan jejak pada shoutbox di blog anda.. Anda pasti ingin pengunjung ikut menikmati sesuatu yang anda suguhkan di blog anda..
Baik.. Di bawah ini ada beberapa hal dasar yang menurut pengamatan saya perlu diperhatikan ketika memposting sebuah artikel di blog anda..


Rutin dan Teratur
Mungkin ini adalah konsep dasarnya.. Yaitu posting artikel secara rutin di blog anda, karena hal tersebut sangat berpengaruh terhadap traffic blog anda.. Kenapa..? Saya yakin anda pasti tahu bahwa 90% pengunjung selalu ingin mencari hal baru dari blog anda.. Mungkin mereka haus informasi atau tips yang anda tulis.. Mereka membutuhkan pencerahan dari blog anda..
Nah.. Posting secara rutin bisa membuat pengunjung bisa tahu seberapa aktif anda dalam mengelola blog.. Pengunjung juga tahu kapan sebaiknya mereka harus berkunjung ke blog anda.. Kalau anda jarang memposting atau jadwal posting anda tidak jelas maka sudah pasti pengunjung jadi malas datang.. Berulang-ulang mereka datang namun yang tampil hanya itu-itu saja.. Tidak ada yang baru..!
Sebaiknya anda tentukan kapan anda harus posting di blog anda, karena dengan begitu anda bisa lebih efektif untuk mengelola blog anda, misalnya di blog ini selalu posting artikel antara 3-4 hari sekali.. Terus bagaimana dengan anda?
Namun sebaliknya, hindari pula memposting terlalu sering, sebab hasilnya juga kurang bagus untuk meningkatkan traffic, semisal anda memposting sehari dua kali.. Kenapa begitu? Ya karena sangat mungkin pengunjung jadi keteteran untuk mengikuti perkembangan blog anda.. Mereka bisa kehilangan jejak atas apa yang anda sampaikan sebelumnya.. Namun bukan berarti anda bisa memposting sebulan atau bahkan setahun sekali, Karena anda pasti tahu bahwa tidak ada pengunjung yang berminat untuk datang ke blog yang hanya diurusi setahun sekali.. Terus berapa idealnya? Setiap dua hari sekali, tiga hari sekali, atau seminggu sekali? Sampai sekarang saya sendiri belum mempunyai gambaran pasti.. Tapi yang penting anda tetap Konsisten memposting,
Anda bisa memposting setiap tiga hari sekali atau seminggu sekali juga bisa menjadi pilihan, yang terpenting atur dan berilah jarak antar posting..

Tampilkan Diri anda
Saya yakin setiap pengunjung yang sudah berkali-kali datang ke sebuah blog karena tertarik dengan blog itu, bukan hanya karena isi atau tampilan visual, bisa saja pengunjung juga tertarik pada sikap dan performa anda.. Ya ANDA! Setiap mereka tiba di sebuah blog, apalagi jika blognya bisa dibilang bagus, pengunjung pasti bertanya-tanya siapa sih pemilik blog ini?
Karena itu penting untuk menjelaskan siapa diri anda.. Sampaikan diri anda dengan jelas.. Kalau bisa tampilkan foto “Meski wajah gak kayak artis!! He.he..”, tapi setidaknya cukup untuk mengobati rasa penasaran pengunjung..

Buat link di dalam artikel
Oke.. Kita tahu bahwa pengunjung ketika membaca sebuah artikel akan tertarik untuk mencari informasi lebih lanjut.. Di situlah peran link menjadi penting.. Anda bisa meletakkan link di dalam artikel guna menghubungkan dengan artikel lain yang membahas lebih detail tentang sesuatu yang sedang dibahas, karena hal itu bisa mengantarkan pengunjung untuk mendapatkan informasi lebih komplit tentang hal yang dicari.. sehingga dengan begitu pengunjung bisa betah berlama-lama di blog anda...
Karena itu, buat link berdasarkan keyword atau kalimat yang dipakai.. Kalau anda dalam artikel yang anda posting ada kalimat “karena posting yang efektif bisa meningkatkan traffic blog” maka buat link dengan postingan anda yang berkaitan dengan “kiat-kiat meningkatkan traffic blog”..

Penting pula diingat, apapun yang anda posting, buatlah pengunjung senang dengan apa yang anda tampilkan.. Bikin mereka betah untuk berlama-lama, menjelajahi dan mau memberikan komentarnya tentang isi blog anda.. Fokuskan semua posting anda untuk memenuhi kebutuhan pengunjung. Karena, jika pengunjung kurang tertarik dengan posting anda, mereka pasti memutuskan tak lagi datang ke blog anda, maka anda bukan saja kehilangan traffic, tapi juga back link dan bookmark..
Baik.. Selamat ber-blogging ria.. terakhir dari saya, mungkin anda mempunyai langkah yang bisa membuat posting lebih efektif selain langkah-langkah di atas..?

6 komentar:

  1. Yess! Gw coba y bos

    BalasHapus
  2. Benar banget apa yang mas tulis ini...

    Posting secara teratur, membuat hal yang menarik dan bermanfaat diblog kita serta buat link rekomendasi..

    Trims posting ini sangat bermanfaat..

    BalasHapus
  3. wah betul setuju mas....oiy 1 lagi (nyontek cara blogger senior) prinsipnya "take & give" trnyt jg berlaku lho...kt kasih komen ke sahabat pasti sahabat kt akan kasih komen jg ke kita...walau kadang ada jg sih yg ga balas hehehe

    BalasHapus
  4. Ya benar mba'.. dari dulu prinsip take and give memang selalu menjadi yang nomor satu.. seperti pada penjelasan saya sebelumnya bahwa kita harus saling berbagi dengan para blogger..

    BalasHapus
  5. Mas Arif. saya ada kendala nih yaitu tidak punya koneksi internet di rumah. Paling di kampus atau warnet. Sehingga sulit bagi saya untuk posting secara rutin dan teratur :( Padahal ada segudang ide di kepala saya.

    Jadi mungkin perlu ditambahkan: Posting Efektif yaitu dari Rumah sendiri karena disana kita merasa nyaman sehingga bisa menelurkan ide yang lebih baik ke dalam artikel yang akan kita post.

    Thanks

    BalasHapus
  6. Assalamu'alaikum
    thanks mas arief, ganteng juga fotonya yang aslinya gimana?
    Emang bener sih yang dikatakan mas arief, tapi ya karena malas atau sibuk atau apapun itu, seperti saya untuk posting rutinnya lumayan susah, ya itu karena alasan di atas..padahal ide dan ide tulisan untuk posting begitu banyak...

    BalasHapus